KEKERINGAN YANG SEMAKIN MENGANCAM

Dinar 24 Oktober 2019 12:38:22 WIB

           Kamis (24/10) Kekeringan pada tahun ini terasa lebih lama dan memberatkan. Keadaan ini memaksa masyarakat desa Candirejo bersusah payah mencukupi kebutuhan air sehari-hari. Sumber mata air yang biasanya menjadi harapan warga, pada saat ini pun mengalami pendangkalan dan tak bisa digunakan. Keadaan seperti ini lambat laun akan menjadi problema yang serius untuk masyarakat Candirejo.Hampir seluruh dusun di desa Candirejo mengalami kekeringan. Keadaan ini menarik simpati berbagai kalangan untuk ikut meringankan beban warga dengan memberikan bantuan droping air ke titik-titik yang kesulitan air bersih. Mengingat warga sekarang ada yang hingga membeli air bahkan menjual barangnya untuk membeli air, maka hampir tiap dusun pada saat ini menjadi prioritas mendapatkan bantuan air bersih. Berbagai kalangan atau komunitas memberikan donasi berupa air bersih di tiap dusunnya. Komunitas seperti Ikatan Keluarga Semin,ikatan alumni sekolah, hingga komunitas lainnya ikut membantu memberikan donasi ke Candirejo. Bantuan ini dirasakan begitu bermanfaat bagi warga yang kesulitan dimusim kemarau tahun ini.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Link Download

https://web.facebook.com/groups/1697917560469113/files/