SMP 3 SIAP UNBK
Dinar 01 Februari 2020 05:00:08 WIB
Seperti diketahui bersama, kegiatan sekolah dipenghujung akhir ditandai dengan pelaksanaan ujian. Seluruh sekolah melaksanakan ujian yang seperti tahun-tahun sebelumnya dengan menggunakan komputer atau sering dikenal dengan UNBK(Ujian Nasioanl Berbasis Komputer). UNBK sering kali menjadi momok dan biang kesusahan sekolah atau siswa apabila kurang persiapan baik teknis maupun non teknis. Ketidaksiapan non teknis atau masalah mental siswa dalam menghadapi ujian ini menjadikan UNBK bisa menjadi masalah besar apabila tidak diperhatikan. Hal inilah yang menjadi perhatian serius bagi SMP 3 Semin untuk menyiapkan anak didiknya menghadapi ujian nasional.Salah satu kegiatan yang telah dilaksanakan adalah penguatan mental dengan program motivasi yang menghadirkan pembiacara langsung dari kota Yogyakarta. Kegiatan yang berlangsung pada hari selasa, 28 Januari tersebut sukses memacu kepercayaan diri para siswa. Pembiacara menyampaikan materi-materi yang mampu menggugah nurani siswa dan menguatkan kepercayaan diri mereka. Kegiatan tersebut dihadiri pula para orang tua atau wali yang semakin menambah kekhidmatan acara. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa SMP 3 Semin mampu secara psikis menghadapi ujian nasional dan mendapatkan nilai yang memuaskan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Cuaca Pengaruhi Omzet Usaha
- Pemerintah Kalurahan Candirejo Salurkan BLT DD Tahun 2024
- Penyaluran Bantuan Pangan CPP Alokasi Bulan Maret
- Persiapan Pemilahan SPPT PBB P-2 2024
- Penyerahan Akta Kematian di Padukuhan Candi
- Forum Aspirasi Keistimewaan Tahun 2026
- Malam Tirakatan Peringatan Hari Jadi ke 269 Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2024